Wujud Amaliyah Ramadhan, Kodim 0723/Klaten Bagikan Takjil untuk Berbuka Puasa
Klaten - Di hari kesembilan Ramadhan, Kodim 0723/Klaten membagikan takjil ke masyarakat yang melintas di depan Makodim, Jumat, (31/3/2023). Pembagian takjil tersebut langsung dipimpin oleh Dandim 0723/Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo, S.E, M.Han, di dampingi para perwira, dan Anggota Kodim Klaten
Baca juga:
Keren Banget !!! TNI Rehab Rumah Mbah Sihyem
|
Dengan senyum, sapa dan salam, kegiatan yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim ini, begitu bersemangat untuk membagikan makanan berbuka puasa kepada warga yang melintasi depan Makodim.
“Kegiatan bagi-bagi takjil ini, selain sebagai bentuk kegiatan teritorial juga untuk lebih mendekatkan diri dan mempererat silaturahmi dengan warga setempat, ” ujar Letkol Czi Bambang.
Baca juga:
TNI Angkatan Darat Di Hati Rakyat
|
Dijelaskan Dandim Klaten, takjil tersebut diberikan kepada warga yang melintasi depan Kodim 0723/Klaten. Diharapkan pemberian takjil ini bisa membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa.
“Mudah-mudahan, apa yang kami lakukan ini membantu warga, dan semakin memanunggalkan TNI dengan rakyat, sehingga TNI akan semakin kuat bersama rakyat, ” katanya.
Sementara, salah satu warga Supri (50) mengaku sangat terkesan dengan empati prajurit yang turun langsung ke jalan untuk bagi-bagi takjil sebagai penganan berbuka puasa. Warga pun berharap, kegiatan serupa bisa terus dilakukan terutama di tengah kenaikan harga bahan–bahan pokok seperti saat ini.
“Kegiatan bagi-bagi takjil seperti ini, semakin membuat kami sebagai rakyat bertambah bangga memiliki TNI, semoga TNI semakin jaya, dan kuat dalam melindungi rakyat dan negara Indonesia, ” pungkasnya.(Red)