Memperkuat Linmas, Babinsa Koramil 22 Wonosari bersama Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi

    Memperkuat Linmas, Babinsa Koramil 22 Wonosari bersama Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi
    Memperkuat Linmas, Babinsa Koramil 22 Wonosari bersama Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi

    Klaten - Serda Usman Chudhori, Babinsa Desa Pandanan dari Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten, baru-baru ini melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas bagi anggota Linmas Desa Pandanan di tahun 2024. Acara ini diadakan di GOR Pandawa Desa Pandanan Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten. (13/09/2024)

     

    Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Pandanan, Sri Mulatsih, SE beserta perangkat desa, serta Bhabinkamtibmas Desa Pandanan Bripka Arie Yunanto, C.S.Psi. Acara tersebut bertujuan untuk memberikan bekal pengetahuan kepada anggota Linmas mengenai tugas dan tanggung jawab mereka dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat.

     

    Dalam sambutannya, Serda Usman Chudhori menyatakan bahwa kegiatan peningkatan kapasitas ini sangat penting untuk memperkuat peran Linmas dalam masyarakat.

     

    “Melalui pelatihan ini, kami berharap anggota Linmas dapat menjalankan tugas mereka dengan lebih baik dan efektif, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat, ” ujar Serda Usman.

     

    Pada kegiatan peningkatan kapasitas bagi anggota Linmas Desa Pandanan, Selain pelatihan tentang tugas dan tanggung jawab, kegiatan ini juga mencakup sosialisasi mengenai beberapa isu penting, termasuk antisipasi terhadap berita bohong atau hoax, keselamatan lalu lintas, pencegahan judi online, penipuan online dan penyalahgunaan narkoba. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anggota Linmas mengenai berbagai masalah yang dapat memengaruhi keamanan dan ketertiban di masyarakat.

     

    Saat ditemui, Bripka Arie Yunanto, C.S.Psi, berharap bahwa sosialisasi yang diberikan diharapkan dapat diterapkan secara efektif di masyarakat.

     

    “Kami berharap materi sosialisasi ini dapat dipahami dan diterapkan dengan baik oleh anggota Linmas serta menjadi pedoman dalam menghadapi berbagai tantangan di lapangan, ” kata Arie Yunanto.

     

    Pada kegiatan peningkatan kapasitas bagi anggota Linmas Desa Pandanan merupakan langkah penting dalam mendukung upaya bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib di Desa Pandanan.

     

    Dengan adanya peningkatan kapasitas ini, diharapkan anggota Linmas dapat lebih siap dan tanggap dalam menjalankan tugas mereka untuk kebaikan bersama. (Red)

     

    jateng klaten
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Keamanan Dan Silaturahmi Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 05/Jatinom Turun Bantu Warga Terdampak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bersihkan Irigasi Bersama Petani Di Desa Sekaran, Lancarkan Distribusi Air Optimalkan Hasil Pertanian
    Danramil 22 Wonosari Bersama Kapolsek Wonosari Laksanakan Patroli Wilayah Sambangi Desa Wadunggetas
    Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan, Danramil 12/Manisrenggo Hadiri Pertemuan Lintas Sektoral Kecamatan Manisrenggo Klaten
    Penyaluran BLTDD Desa Boto, Babinsa Koramil 22 Wonosari Klaten Lakukan Monitoring Dan Pendampingan

    Ikuti Kami